You must have JavaScript enabled in order to use this theme. Please enable JavaScript and then reload this page in order to continue.
Loading...
Logo Desa Dane Rase
Desa Dane Rase

Kec. Keruak, Kab. Lombok Timur, Provinsi Nusa Tenggara Barat

Selamat Datang di Website Resmi Desa Dane Rase Kecamatan Keruak Kabupaten Lombok Timur - NTB -- selengkapnya...

PENERIMAAN KKN UNRAM DI DESA DANE RASE

07 Januari 2020 Dibaca 234 Kali
PENERIMAAN KKN UNRAM DI DESA DANE RASE

Mahasiswa KKN juga akan memperkenalkan diri kepada masyarakat dan program kegiatan yang akan dilaksanakan, selanjutnya melaksanakan program kegiatan dan melaporkan kegiatan yang dicapai.

Tujuan KKN ini, dalam rangka meningkatkan empati dan kepedulian mahasiswa kepada masyarakat lemah, melakukan terapan IPTEKS berbasis riset secara team work dan multi-interdisipliner mahasiswa di masyarakat paling bawah dengan memperhatikan bimbingan Dosen Pembimbing Lapangan.

Realisasinya di lapangan, harus sekaligus bisa memberikan manfaat bagi masyarakat yang bersangkutan,  sehingga KKN memiliki arah yang ganda yaitu memberikan pendidikan pelengkap kepada masyarakat dan sekaligus membantu masyarakat, melancarkan pembangunan di lokasinya masing-masing. 

"Diharapkan akan terjadi keterikatan dan saling ketergantungan baik secera fisik maupun emosional antara perguruan tinggi dan masyarakat, sehingga pada gilirannya akan terasa bahwa peranan perguruan tinggi sebagai pusat ilmu pengetahuan, seni, dan teknologi menjadi lebih nyata," 

Sementara tujuan bagi pemerintah Desa, untuk memperoleh pemikiran dan tenaga serta ilmu, teknologi dan seni dalam merencanakan dan melaksanakan pembangunan.

Memperoleh cara-cara baru yang dibutuhkan untuk merencanakan, merumuskan dan melaksanakan pembangunan, memperoleh manfaat dan bantuan tenaga mahasiswa dalam melaksanakan program dan proyek pembangunan yang berada di bawah tanggung jawabnya. 

setelah sampai lokasi  tahapan pelaksanaan KKN mahasiswa akan langsung menyesuaikan diri dengan program kegiatan yang telah disusun kepala desa dan Program Kerja dari mahasiswa tersebut.

Semoga tujuan dan niat yang mulia dari Pemerintah Desa dan Mahasiswa bisa bermanfaat bagi dirisendiri masyarakat khususnya masyarakat Desa Dane Rase.

Sukses selalu.....

 




"sukses selalu
HELLY JULIATNO 08 Januari 2020
Beri Komentar
Komentar baru terbit setelah disetujui oleh admin
CAPTCHA Image